Memperingati Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2022, BEM Faperta IPB bersama TBM Lentera Pustaka di kaki Gunung Salak menggelar acara “Mari Mewarnai dan Penyuluhan Serangga” diikuti 70 anak-anak pembaca aktif (24/7/2022). Dengan mewarnai, anak-anak dilating untuk meningkatkan fungsi otak, baik menggerakkan kreativitas dan memengaruhi pemikiran logis-nya. Karena saat mewarnai, anak-anak dituntut untuk berimajinasi menggunakan warna sebagai cerminan kreativitas dan tetap fokus pada gambar sebagai cerminan logika.
Dipimpin Ferry serta 14 pengurus BEM
Faperta IPB, penyuluhan tentang hewan serang dan bahayanya pun diperkenalkan
kepada anak-anak TBM Lentera Pustaka. Kegiatan periangatan Hari Anak Nasional yang
berlangsung di kebun baca ini pun diikuti para ibu yang mengantar anaknya membaca
tiap hari Minggu, di samping para wali baca dan relawan TBM Lentera Pustaka.
Selain menjadi program kerha BEM Faperta IPB, kegiatan ini
juga menjadi cerminan social control mahasiswa dengan kepedulian sosial yang sangat
tinggi dan dapat menjadi panutan di lingkungan masyarakat. Berbekal pendidikan
dan pengetahuan, para mahasiswa berinteraksi langsung dengan anak-anak pembaca
aktif dan masyarakat. Sebuah kepedulian sosial mahasiswa yang patut diacungi
jempol.
“TBM Lentera Pustaka senang dapat
berkolaborasi dengan BEM Faperta IPB yang sudah berjalan 4 tahun. Anak-anak
begitu antusias dalam mewarnai gambar dan mengikuti penyuluhan serangga. Salam
dari Pendiri TBM Lentera Pustaka yang tidak bisa hadir pada hari ini. Inilah
persembahan Hari Anak Nasional dari taman bacaan di kaki Gunung Salak Bogor”
ujar Susilawati, Wali Baca TBM Lentera Pustaka di sela acara.
Seusai acara pun seperti biasa, TBM
Lentera Pustaka pun tetap menyelenggarakan kegiatn belajar literasi digital untuk
mengenalkan computer, di samping edukasi tentang pentingnya berliterasi digital
dengan bijak, utaman di media sosial. Setelah itu, aktivitas belajar GErakan
BERantas BUta aksaRA (GEBERBURA) pun tetap berlangsung yang diajar oleh relawan
TBM Lentera Pustaka.
Selain mengemban amanat pendidikan nonformal,
taman bacaan memang harus terua aktif berkiprah dalam menegakkan tradisi baca
dan budaya literasi masyarakat. Salam literasi #TamanBacaan #PegiatLiterasi
#TBMLenteraPustaka
Tidak ada komentar:
Posting Komentar