Selasa, 24 Maret 2020

Badai Corona, Taman Bacaan Ajak Netizen dan Warga Saling Menyemangati


BADAI CORONA, SAATNYA NETIZEN DAN WARGA INDONESIA SALING MENYEMANGATI

Yukk, sahabat netizen dan warga Indonesia kita saling menyemangati. Ikuti imbauan Pemerintah. Dukung mereka dalam bekerja untuk “menghentikan” wabah virus corona. Kita sebagai warga dan netizen pun harus berani berjibaku untuk saling menyemangati dan saling menguatkan.

Sungguh, bukan saatnya di tengah wabah virus corona ini. Kita malah saling menyalahkan, saling kritik. Bukan waktunya sama sekali. Inilah momentum netizen dan warga Indonesia BERSATU. Bahwa “musuh tidak terlihat” itu harus kita lawan bersama. Berkat kekompakan dan soliditas kita sebagai bangsa, bukan lagi orang per orang. Jangan kaitkan politik dengan wabah virus corona. Karena hampir sebagian besar negara di dunia ini pun dilanda wabah virus corona. Tinggal kita, bagaimana cara menyikapinya?

Siapapun patut prihatin. Karena per hari ini, Selasa 24 Maret 2020, kasus baru terpapar virus corona bertambah 107 kasus. Ini bukan angka kecil, pertambahan mencapai 18%. Bahkan dari total 686, 62% pasien positif virus corona Covid-19 ada di DKI Jakarta, ibukota negara yang menguasai 70% perekonomian nasional. Tingkat kematian di 8%, sementara tingkat kesembuhan masih 4%. Sungguh, data ini tidak bisa diabaikan begitua saja (https://www.cnnindonesia.com/nasional/20200324114448-20-486374/update-corona-24-maret-686-kasus-55-meninggal-30-sembuh)

Saatnya kita, para netizen dan warga Indonesia saling menyemangati. Saling menguatkan bersama-sama. Jangan lagi tebarkan kabar negatif, apalagi hoaks. Cukup sudah membangun ketakutan dan kepanikan. Akhiri perbedaan dan sikap mencari salahnya orang lain. Saatnya kita peduli, saatnya kita BERSATU.

Yakinkan bersama dalam diri kita. Bahwa virus corona Covid-19 dapat dicegah. Bila kita mau #DiRumahAja, lakukan social distancing, hindari kerumunan. Tetap hidup bersih, menjaga kesehatan dan pastikan imunitas tubuh kokoh. Dan yang tidak kalah penting, mau bersikap positif dan memilih berpikir baik yang realistis. Percayalah, virus corona bisa disembuhkan, pasien pun bisa pulih kembali. Asal pikiran dan perilaku kita positif. Mari bersama-sama kita hadapi musuh yang tidak terlihat ini. Karena gaduh  dan kisruh sama sekali tiada guna.

Tidak ada salahnya, kita belajar dari Wuhan, daerah yang menjadi sumber virus corona di Tiongkok sana. Hari ini mereka sudah 0% pasien positif corona. Kenapa? Karena mereka sangat cepat untuk bangkit, semangat recovery total dari semua warganya.


Jangan ada lagi menebar berita buruk. Apalagi pikiran negatif. Karena virus corona ini musibah. Tidak satu pun negara di dunia yang mau virus ini. Tidak satu pemimpin yang membiarkan merebaknya virus ini. Semua kita harus ikhtiar bersama, sesuai peran dan tanggung jawab yang bisa kita lakukan. Tidak perlu menebar kepanikan, ketakutan apalagi kegaduhan. Sama sekali i9tu semua tidak diperlukan. Karena panik, takut, dan gaduh hanya akan membuat pikiran kacau dan menurunkan imunitas tubuh kita sendiri. Akhirnya, malah jadi sakit.

Yukk, kita ajak orang-orang dekat kita. Untuk bersedia #DiRumahAja, lakukan social distancing, hindari kerumunan. Tetap hidup bersih, menjaga kesehatan dan pastikan imunitas tubuh kokoh. Karena kita pasti sepakat, bertambahnya pasien bari positif corona pun akan membuat Rumah Sakit jadi kewalahan. Tenaga medis pun jadi rentan sakit akibat lelah melayani pasien.

Jangan tunda lagi. Kini saatnya kita, netizen dan warga Indonesia saling menyemangati. Saling menguatkan bersama-sama. Karena kita, pasti tidak ingin membunuh saudara kita sendiri?

Maka Taman Bacaan Lentera Pustaka terpanggil. Agar Indonesia bersatu. Jangan biarkan LELAH berlama-lama di negeri yang kita cintai ini. Mari saling menyemangati saling menguatkan. Ikuti imbauan Pemerintah.  

Kita, jangan gegabah lagi. Tetap ikhtiar baik untuk membasmi virus corona dari bumi Indonesia. Sambil berdoa, semoga Indonesia segera terbebas dari bahaya wabah virus corona ini. Ya Allah, sudahi cobaan dan musibah di bangsa Indonesia. Beri kekuatan kami untuk menghadapinya bersama, amiin. #LawanVirusCorona #IndonesiaBersatu #DiRumahAja #AyoSocialDistancing



1 komentar:

  1. Numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    BalasHapus