TBM Lentera Pustaka Gelar Khitanan
Massal Warga Kurang Mampu
Sebagai wujud kepedulian sosial, Taman Bacaan
Masyarakat (TBM) Lentera Pustaka akan menggelar Khitanan Massal bagi
anak-anak yatim piatu dan warga kurang mampu pada Sabtu, 29 Juni 2019 pukul
07.00-16.00 WIB di TBM Lentera Pustaka Kp. Warung Loa Desa Sukaluyu Kec.
Tamansari Kab. Bogor.
Khitanan Massal TBM Lentera Pustaka ini akan
diikuti sekitar 40 anak-anak yang berasal dari keluarga tidak mampu. Sedangkan
biaya khitanan massal diperoleh dari para donatur dan sahabat pendiri TBM
Lentera Pustaka di Jakarta. Di samping beroperasi sebagai taman bacaan
masyarakat sebagai tempat membangun tradisi baca dan budaya literasi anak-anak
usia sekolah, TBM Lentera Pustaka pun berkomitmen untuk peduli sosial dalam
bentuk kegiatan khitanan massal.
"Khitanan Massal TBM Lentera
Pustaka ini diselenggarakan untuk membantu meringankan beban warga kurang
mampu, khususnya anak-anak yang ingin dikhitan. Saya pun berterima kasih kepada
sahabat-sahabat saya yang siap menjadi donatur. Ini cara kami untuk
"mengubah niat baik jadi aksi nyata agar menjadi ladang amal kita
semua" ujar Syarifudin Yunus, Pendiri dan Kepala Program TBM Lentera Pustaka.
Khitanan Massal TBM Lentera Pustaka ini, nantinya,
akan dijadikan kegiatan sosial 5 tahunan sebagai realisasi kepedulian TBM
Lentera Pustaka terhadap lingkungan sekitar. TBM Lentera Pustaka bersyukur
dapat membangun sinergi bersama warga sekitar dan para donatur yang peduli
sehingga bisa menggelar khitanan massal ini.
Khitanan massal TBM Lentera Pustaka patut diartikan
sebagai sikap yang menunjukkan perhatian terhadap nasib orang lain, dengan cara
membantu warga yang membutuhkan khususnya dalam meng-khitan anak-anaknya. TBM Lentera Pustaka menyadari keberadaannya
harus memberi arti kepada masyarakat sekitar. Karena itu, perbuatan baik
sekecil apapun harus terus ditegakkan. Agar bisa menjadi berkah bagi semua
pihak.
TBM Lentera Pustaka sebagai satu-satunya taman bacaan resmi
di Kec. Tamansari Kab. Bogor bertekad untuk terus membangun tradisi baca dan
budaya literasi di kalangan anak-anak usia sekolah. Saat ini, TBM Lentera
Pustaka dikenal sebagai taman bacaan yang unik dan kreatif, dengan berbagai
aktivitas menyenangkan. Untuk itu, TBM Lentera Pustaka mengajak berbagai pihak,
baik korporasi maupun individu, untuk ikut berkontribusi dalam gerakan “donasi
buku” ke taman bacaan. Demi tegaknya tradisi baca dan budaya literasi di
kalangan anak-anak.
Patut diketahui, saat ini, TBM Lentera Pustaka memiliki 60
anak pembaca aktif yang sudah terbiasa membaca 5-10 buku per
minggu. Dengan koleksi 3.000 buku bacaan, anak-anak di sekitar Kp. Warung
Loa Desa Sukaluyu aktif membaca secara rutin 3 hari dalam seminggu. Beberapa
tradisi unik di TBM Lentera Pustaka, antara lain: adanya senam literasi,
salam literasi, doa literasi, dan kegiatan membaca bersuara.
“Saya atas nama TBM Lentera Pustaka pun ingin mengucapkan
terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu aktivitas membaca di
taman bacaan ini, termasuk kepada sponsor korprasi seperti Chubb Life, AJ Tugu
Mandiri, dan Asosiasi DPLK. Semoga kepedulian kita menjadi amal yang diberkahi
Allah SWT” tambah Syarifudin Yunus.
TBM Lentera Pustaka belum lama ini
pun didapuk sebagai nara sumber dalam program Halo Indonesia DAAI TV, Rabu 8
Mei 2019 dengan tajuk “Kegiatan Literasi yang Menyenangkan”. Sebagai bagian
untuk mensosialisasikan kegiatan membaca di kalangan anak-anak dengan cara
menyenangkan dan kreatif. Sebuah kegiatan membaca rutin dan di alam terbuka
yang masih tetap hidup di kalangan anak-anak usia sekolah zaman now.
Maka penting
hari ini, masyarakat ikut aktif membangun kepedulian demi tegaknya tradisi baca
dan budaya literasi di kalangan anak-anak usia sekolah, khususnya bagi
anak-anak tidak mampu yang ada di pelosok daerah seperti anak-anak TBM Lentera
Pustaka. Karena kalau bukan kita, siapa lagi?
Mari ubah niat baik jadi aksi nyata bersama TBM Lentera Pustaka … #TBMLenteraPustaka #BacaBUkanMaen #BudayaLiterasi #KhitananMassal