Ini kisah secangkir kopi di taman bacaan.
Tentang bagaimana taman bacaan bisa menyetop putus
sekolah anak atau pernikahan dini. Sebut saja si Randy. Siswa kelas 4 SD selalu
rajin datang ke taman bacaan. Sekalipun di wilayahnya angka putus sekolah.
Randy bertekad untuk terus tetap sekolah. Apa pun yang terjadi. Begitu pula
Mega, siswa SMK kelas 2 yang sudah dua tahun ini berada di taman bacaan. Suatu
kali, dia terpaksa meminta “uang celengan” di taman bacaan untuk digunakan
membayar SPP sekolah yang menunggak 4 bulan. Dan sejak itu, Mega, saya ambil
alih untuk dibeasiswai bayaran SPP hingga tahun depan. Kisah itu semua ada dan
nyata ada di TBM Lentera Pustaka.
Seperti di taman bacaan, pada secangkir kopi selalu ada pelajaran hidup. Bisa cerita manis, bisa pula pahit. Seperti kopi, hidup itu tidak selalu manis.
Kadang pun pahit. Tapi hebatnya, bersama secangkir kopi, siapa pun selalu bisa melewati semua
keadaan. Karena memang, tidak ada duka yan
tidak mampu dilewati. Setiap habis gelap pasti ada terang, seperti setelah
malam pasti akan terbit pagi.
Kisah secangkir kopi di taman bacaan. Membuat siapa
pun sadar.
Bahwa kopi, punya kelebihan tanpa perlu
dibicarakan. Kopi juga punya kekurangan, tanpa perlu diperdebatkan. Sangat
manusiawi, bila ada kelebihan pasti ada kekurangan. Siapa pun, bila punya sisi positif pasti punya sisi negatif. Jadi, rileks saja. Nikmatilah secangkir kopi di taman bacaan.
Secangkir kopi, bila di warung pasti dilayani. Saat pesan kopi pun, ada pelayan yang jutek atau galak. Ada pelayan yang santun dan
menyenangkan. Semua itu tidak masalah. Rileks saja, dan tidak perlu gelisah. Di taman bacaan pun begitu, Ada yang julid, ada juga yang gosip. Tapi ada
juga orang-orang baik yang membantu taman bacaan. Bahkan orang tua yag selalu
datang mengantar anaknya membaca buku. Itu kisah nyata yang dialami di TBM Lentera
Pustaka di kaki Gunung Salak.
Secangkir kopi di taman bacaan. Menegaskan siapa pun
harus punya sikap dalam hidup. Agar tidak terpengaruh, tidak terombang-ambing
pada hal-hal yang tidak produktif. Apalagi hanya banyak cingcong tanpa punya kesalehan
sosial. Saleh ritual itu tidak cukup, bila tidak diikuti manfaat yang besar
untuk umat. Kisah secangkir kopi di taman bacaan, ingin menegaskan bahwa di
dunia ini hanya ada dua tipe manusia:
1.
Manusia yang reaksinya negatif. Pikirannya jahat, sikapnya aneh, omongannya negatif, bahkan terlalu mudah memfitnah
dan membenci atas alasan yang tidak jelas. Manusia yang suuzon alias
berprasngka buruk.
2.
Manusia yang reaksinya positif. Pikirannya keren, sikapnya bijaksana, omongannya positif, bahkan ringan tangan untuk membantu tanpa bisa
membenci. Manusia yang husnuzon aluas berprasangka baik.
Kisah secangkir kopi di taman bacaan. Bahwa siapa pun tidak akan pernah bisa mengontrol pikiran dan perilaku orang lain. Di taman bacaan, secangkir kopi menegaskan siapa pun hanya hanya bisa
mengontrol dirinya sendiri. Seperti
secangkir kopi, gerakan literasi itu yang penting
"substansi" bukan "reaksi". Karena pada secangkir kopi,
tidak boleh ada orang lain yang ikut menentukan cara kita dalam bertindak.
Seperti di taman bacaan. Kopi itu nikmat bukan hanya aromanya. Tapi juga
suasananya. Dan kopi tidak pernah memilih siapa yang layak menikmatinya.
Karena di hadapan kopi kita semua sama. Di taman bacaan pun semua sama, hanya untuk membaca buku dan mengasah
kreativitas berpikir.
Kisah secangkir kopi. Di taman bacaan, siapa pun hanya
bisa melakukan perbuatan baik.
Dan untuk itu, tidak dibutuhkan
perhitungan. Karena matematika manusia tidak bisa disamakan dengan matematika
Tuhan dalam kebaikan. Perbuatan baik itu dilakukan, bukan dibicarakan. Berbuat
baik semata-mata karena Tuhan menyukai perbuatan baik itu sendiri. Dan lupakan
apa yang sudah kita perbuat, biar hati tenang dan biar Tuhan yang mengurus
selebihnya.
Maka, nikmatilah secangkir kopi di taman bacaan. Agar semuanya tetap baik. Dan yang paling
penting, tidak usah menunggu untuk jadi orang baik. Tidak usah pula terburu-buru dalam menjalani sesuatu.
Tapi nikmati saja apa adanya, seperti kita meneguk secangkir kopi. Salam literasi #TBMLentereaPustaka #TamanBacaan #BacaBukanMaen
Tidak ada komentar:
Posting Komentar