JAKARTA TIDAK BAIK-BAIK SAJA DAN BUTUH PENGERTIAN
Hari ini Jakarta, kota kelahiran saya merayakan ulang
tahunnya yang ke-494. Tapia pa mau dikata, Jakarta hari ini pun dilanda
lonjakan kasus Covid-19 yang luar biasa. Tanggal 20 Juni kemarin, Jakarta kembali mencatat rekor baru
dengan 5.582 penambahan kasus harian. Di hari ulang tahunnya, tentu
Jakarta tidak sedang baik-baik saja. Efek pandemi Covid-19, membuat Jakarta
berubah. Dan jangan sampai, prediksi kasus aktif Covid-19 di
Jakarta dapat mencapai 218 ribu pada Agustus 2021benar-benar terjadi.
Kenapa bisa begitu?
Jakarta memang kota sibuk. Kota yang mahaberpendidikan.
Tapi di saat yang sama banyak orang Jakarta tidak punya sikap pengertian. Terlalu
percaya diri dan egois. Saat pandemi Covid-19, perilakunya tidakterlalu
berubah. Seperti biasa-biasa saja, bahkan menganggap baik-baik saja. Mungkin,
akibat doktrin yang ditanamkan sejak dulu. Bahwa hidup di Jakarta itu keras. Doktrin
itu dulu, mungki hari ini tidak tepat lagi.
Sebagai kota megapolitan, Jakarta memang surganya
penyembah status sosial. Mobilitas yang tinggi lagi padat, jadi sebab
pentingnya status itu. Pergi pagi pulang malam, menghabiskan waktu di kafe-kafe
atau tempat kesenangan sesaat. Lebih dari itu, tidak sedikit dari mereka
berjuang untuk mempertontonkan nafsu konsumtif bahkan hedonisme. Gaya hidup
jadi segalanya. Semuanya tergantung uang di kantong. Orang-orangnya berteknologi
canggih. Hingga handphone di tangan pun berlomba-lomba yang paling hebat. Sauka
tidak suka, Jakarta boleh disebut kota yang individualis, kota egois. Tapi sayang,
di saat lain, peradaban dan karakter baik pun sudah ditinggalkan kota Jakarta.
Di Jakarta pasti banyak orang pintar. Tapi bisa jadi mereka kurang
bijaksana.
Orang pintar memang gemar bicara, gemaar mempermasalahkan yang harusnya
tidak jadi masalah. Banyak bicara sedikit mendengar. Sementara orang bijak,
justru lebih banyak mendengar dan bicara seperlunya. Dan yang paling jelas di
masa pandemic Covid-19 ini, orang-orang pintar itu berlomba-lomba cari cara
mengatasi masalah. Sementara orang bijak, justru mereka focus untuk menghindari
masalah. Kasus Covid-19 yang melonjak, hanya dicarikan upaya mengatasi masalah.
Tutup jalan, PPKM mikro dan sebagainya. Tapi tidak menyentuh, gimana cara
menghindari lonjakan kasus baru Covid-19.
Jadi sebagai hadiah untuk Kota Jakarta yang sedang ulang tahun.
Bahwa Jakarta hari ini tidak sedang baik-baik saja. Jakarta hari ini butuh
pengertian. Semua orang Jakarta, harus “mengerem” gaya hidup dan kesibukannya.
Harus patuh dan sadar pentingnya protokol kesehatan. Dan membatasi mobilitasnya.
Dan terakhir, saya harus berucap terima kasih untuk
Jakarta. Kota kelahiran, tempat ari-ari saat saya bayi dibenamkan. Kota Jakarta
tidak lagi keras. Tapi butuh pengertian #SelamatUltahJakarta #HUTJakarta
#LiterasiJakarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar